Pages

Monday 12 December 2016

Jatuh Cinta Lagi Setelah Menikah, Apa yang Harus Dilakukan?


Setiap kali melihat postingan di media sosial yang merayakan ulangtahun pernikahan, saya ikut terharu. Baru saja saya melihat seorang teman yang mengucapkan Happy Anniversary ke-40 untuk kedua orangtuanya. Alhamdulillah orangtua saya saat ini menapaki pernikahan 41 tahun dan tahun depan insya Allah mencapai 42 tahun pernikahan. Semoga sehat dan rukun ya Ma, Pa.

Pernikahan Mama dan Papa saya memang tidak selalu mulus. Ada kelok ataupun turunan terjal yang terbilang tajam. Dari mereka berdua saya memahami pentingnya komitmen dan kepercayaan, tidak hanya cinta.

Meski pernah berbagi dalam artikel  "Bagaimana Jika Jatuh Cinta Lagi Setelah Menikah?" saya masih merasa perlu menambahkan lagi dengan postingan ini. Apa yang harus dilakukan jika suami atau istri jatuh cinta lagi dengan orang lain?

Semoga sehat dan langgeng terus ya Ma, Pa (dok.pribadi)

Tuesday 6 December 2016

Penting Mengetahui Cara Melindungi Organ Intim Saat Haid


Dulu waktu saya kecil, menstruasi sering disebut darah kotor. Kalau dipikir-pikir, istilah awam itu ada benarnya juga sih. Tapi bukan berarti benar-benar darah yang kotor, karena menstruasi kan disebabkan luruhnya sel telur dari dinding rahim, yang tidak dibuahi.

Yang saya maksud ada benarnya adalah bertambahnya bakteri di area organ intim karena keluarnya darah menstruasi. Selain itu, saat menstruasi juga berisiko karena pelindung di bagian leher rahim menipis sehingga memungkinkan bakteri di area vagina bagian bawah mengakses leher rahim. Iiiiih syereeeemmm >.<

Tapi tenaaang, ada kok cara mencegahnya. Cari tahu sama-sama yuk.

Betadine Feminine Hyegne (dok.rpibadi)


Wednesday 23 November 2016

Merintis Karir Kembali di Usia Cantik, Bisa Kok!

"Kalau sudah lebih dari 35 tahun, pasti susah deh mau kerja di kantor lagi". Kalimat itu terngiang di telinga saya selama bertahun-tahun. Entah kapan saya mendengarnya. Namun, tidak pernah saya bayangkan saya merupakan salah seorang yang harus berjuang melewati itu.

Pada usia 30-an awal, saya terpaksa berhenti dari kantor dengan alasan yang tidak saya duga sebelumnya. Jujur saja, hal itu sempat menyisakan rasa sedih mendalam untuk saya pribadi. Bidang pekerjaan yang saya geluti selama bertahun-tahun, seakan mengkhianati saya. Tapi saya berusaha tidak runtuh, masih ada keluarga yang menerima dan membutuhkan saya. Saya harus kuat, meski tidak mudah.

Bareng ibu-ibu muda usia 20-an, masih tampak sebaya kan :D *abaikan kerutan di sekitar mata*
(foto Eka Mudrika)


Tuesday 9 August 2016

Stres pada Ibu Hamil Bisa Mempengaruhi Janin, Ini Cara Mencegahnya

Membuat ibu hamil tetap merasa senang itu harus diakui tidak mudah. Dua kehamilan yang pernah saya alami, rasanya tidak pernah bebas stres. Ada saja yang membuat saya tidak nyaman, mulai dari penambahan berat badan, berjerawat hingga mood yang naik turun. Tapi ternyata stres pada ibu hamil itu sama sekali tidak baik loh, apalagi efeknya terhadap janin.

Itu sebabnya saya merasa senang sekali saat mendapat undangan talkshow dari Mother & Baby dan Sweety Gold dengan tema "Kenali Stres Bayi dalam Kandungan". Dalam acara ini DR.dr. Taufik Jamaan, SpOG. banyak memberikan informasi mengenai stres bayi dalam kandungan, termasuk cara mencegahnya. Apalagi saya punya banyak teman yang sedang hamil, rasanya senang sekali kalau bisa menyebarkan informasi bermanfaat seperti ini. Yuk kita cari tahu  sama-sama.

Saya bareng dua ibu hamil cantik di kantor, Tika dan Eka (dok.pribadi)


Tuesday 5 July 2016

Serunya Membuat Puding Mozaik Bersama Anak, Sambil Menunggu Waktu Berbuka Puasa

Menjelang Hari Raya Idul Fitri, tidak lengkap rasanya tidak menghidangkan puding sebagai camilan. Apalagi saya lebih suka membuat puding sendiri, agar dapat menyesuaikan rasa. Saya biasanya meminimalisir penggunaan gula atau pemanis lain, demi menjaga kesehatan keluarga. Akhirnya keluarga kami pun memilih membuat puding mozaik yang cantik untuk menghabiskan waktu berkualitas bersama keluarga.

Membuat puding tambah seru dengan Oatbits Raisin favorit keluarga (dok.pribadi)


Saturday 2 July 2016

5 Keuntungan Ikut Lomba Blog

Saat ini banyak banget deh lomba yang diadakan brand untuk para blogger. Bahkan, kini ada tren brand menggandeng blogger untuk mengadakan giveaway (GA) ataupun memang ada blogger yang murni membuat GA tanpa sponsor. Saya termasuk blogger yang seneng ikutan lomba blog. Beberapa kali berhasil menang, seringnya kalah hahaha :) Tapi, jatuh bangun ikut lomba membuat saya sadar ternyata banyak kok keuntungannya. Minimal ada 5 keuntungan ikut lomba blog versi saya.

Ayoo semangat ngeblog!!! (dok.pribadi)


Thursday 30 June 2016

Buku Kisah Hebat Nabi Muhammad dan Kisah Ajaib Lainnya Menemani Selama Ramadan

Putri saya sangat menyukai membaca.  Tak hanya buku, segala hal dia baca termasuk koran, majalah atau apa saja yang bisa dibaca. Itu sebabnya saat saya mengajaknya ke acara peluncuran buku anak, dia senang sekali. Buku ini juga tergolong istimewa. Diadakan menjelang bulan Ramadan, buku Kisah Hebat Nabi Muhammad Dan Kisah Ajaib Lainnya, benar-benar mencuri perhatian anak saya. Mau tahu kenapa?

Membaca buku bersama menjelang tidur bersama anak-anak (dok.pribadi)


Tuesday 28 June 2016

Andalan Bunda Cerdas Berbagi Kiat Sehat dan Cantik Selama Berpuasa

Tidak biasanya hari Sabtu, tanggal 25 Juni kemarin, saya sudah bersemangat sejak pagi. Padahal biasanya, males bangun cepat-cepat kalau weekend. Kenapa? Sebab saya akan bertemu para bunda dari Depok, dr.Nanny Djaya MS.Sp.GK dan juga Brand Ambassador produk P&G, Artika Sari Devi, dalam acara talkshow dengan tajuk "Kiat Cantik dan Sehat Selama Puasa". Acara yang diadakan oleh Andalan Bunda Cerdas (ABC) ini bertempat di  Gedung Da'wah MUI, Depok. Rupanya saya tidak salah, acara itu benar-benar sarat ilmu dan informasi yang berguna.

Artika Sari Devi bersama para bunda dari Depok dan sekitarnya (dok.pribadi)


Monday 27 June 2016

Dengan Venus Freeze, Bye-bye Pipi Tembem!

"Pipinya  udah kelihatan kurusan deh," kata seorang rekan blogger sesaat setelah saya melakukan Venus Freeze Treatment di Sonya Holistic Natural Center (SNHC) beberapa waktu lalu. Lain lagi dengan komentar seorang rekan di tempat kerja, "Mbak, kulitnya jadi cerah banget". Senangnyaaaaa :)

Wanita mana sih yang tidak ingin tampil cantik dengan bentuk wajah sempurna didukung kulit yang cerah dan sehat? Itu sebabnya saat ditawarkan untuk mencoba perawatan Venus Freeze di bagian wajah, tentu saja saya bersedia. Apalagi Venus Freeze ini sudah mendapat pengakuan dari para ahli dan berbagai media, sebagai perawatan yang efektif mengikis lemak dengan cepat tanpa rasa sakit. Penasaran? Sini saya ceritakan pengalaman saya yuk.


Before and after perawatan Venus Treatment hanya 1x (dok.pribadi)


Saturday 25 June 2016

7 Tips Video Youtube untuk Tutorial Memasak

Dunia blogging selalu mengalami perkembangan. Kini tidak hanya berbekal tulisan atau foto, blogger pun semakin banyak yang mendalami dan menguasai design grafis hingga video. Itu sebabnya saat ada info workshop Cooking and Video Blogging, saya sangat bersemangat. Workshop kali ini menghadirkan Kokiku TV yang videonya eksis di saluran Youtube, bekerjasama dengan Modena Indonesia dan Blibli.com. Setidaknya ada 7 tips video youtube untuk tutorial memasak yang mudah diterapkan. Cari tahu sama-sama yuk.

Semur daging hasil kerja teman2 satu tim, saya sih banyaknya bagian nyicip (dok.pribadi)

Friday 24 June 2016

Venus Freeze, Mengikis Lemak Wajah dan Tubuh dengan Cepat Tanpa Rasa Sakit

Pipi tembem dan bentuk badan kurang ideal merupakan masalah saya selama ini. Awalnya sih tidak mengganggu berkat ilmu cuek, tapi setelah makin sering foto-foto saat acara blogger, kok ya jadi kepikiran juga sih soal pipi kurang tirus dan berat berlebih ini. Bukan apa-apa, ternyata kamera tidak hanya bisa menampilkan tubuh lebih besar tapi juga pipi yang lebih tembem. Oh noooo >.<

Tapi untuk mencoba berbagai cara seperti sedot lemak atau bedah lain, kok sepertinya serem ya. Pucuk dicinta, ulam tiba. Kemarin saya mengunjungi acara buka puasa bersama di Sonya Natural Holistic Center (SNHC) yang membahas tentang Venus Freeze Treatment. Rupanya nih, perawatan itu bisa mengikis lemak membandel di wajah dan tubuh dengan cepat. Selain itu, Venus Freeze treatment bisa mengencangkan kulit. Wah tertarik banget saya nih.

Venus Freeze Treatment minim rasa sakit dengan hasil maksimal membakar lemak (dok.pribadi)

Thursday 23 June 2016

Nissan Grand Livina Membuat Perjalanan Jauh Keluarga Tetap Nyaman

Ketika mobil city car kami sudah tidak dapat menampung anggota keluarga yang bertambah, saya dan suami mulai berpikir untuk berganti mobil. Kami sama-sama bertekad mencari jenis multipurpose vehicle (MPV) yang dapat memuat kami, anak-anak, orangtua kami dan yang lain yang seringkali kami ajak bersama. Judulnya, makin banyak orang yang ikut makin seru deh.

Tapi, ternyata membeli mobil itu benar-benar bukan urusan mudah ya. Selain memerhatikan harga agar sesuai dengan budget kami yang tidak terlalu besar, tapi juga banyak memerhatikan faktor-faktor lain. Pencarian kami pun berlangsung beberapa bulan lamanya.

Nissan Grand Livina Mobil Pilihan Keluarga kemudian menjadi keputussn kami. Tidak hanya pilihan keluarga, bagi kami Nissan Grand Livina bagaikan anggota keluarga kami yang baru. Betapa besar rasa sayangnya?  Tanya saja, suami saya yang sampai detik ini tidak rela istrinya menyetir mobil kesayangannya, karena takut lecet hehehe :D



Tuesday 21 June 2016

Mari Dukung Gerakan 1 Rumah 1 Jumantik dan Sosialisasi Online Menuju Bebas DBD

"Tahun ini musim DBD semakin panjang. Biasanya hanya sampai Maret-April, tapi sekarang sampai bulan Juni masih tinggi penderitanya," ujar salah seorang teman saya yang merupakan juru pemantau jentik atau jumantik di kawasan Jakarta Timur.

Perubahan iklim dan curah hujan menjadi salah satu penyebab masih tingginya #demamberdarahdengue hingga saat ini. Banyak genangan air, merupakan lokasi perindukan nyamuk aedes. "Satu tetes air yang tergenang saja, jentik bisa jutaan," lanjut teman saya lagi.

Mendengar hal itu, perasaan saya seperti ikut diremas-remas. Masih lekat di ingatan, ketika putri saya yang baru berusia 7 bulan, demam tinggi dan tampak sangat lemas. Dokter klinik dekat rumah segera meminta saya agar membawanya ke rumah sakit dengan fasilitas yang lebih lengkap. Hingga akhirnya cek darah mengonfirmasi bahwa anak saya terkena DBD. Rasanya enam hari di rumah sakit menjadi hari terlama yang pernah saya alami. Itu sebabnya saya sangat bersemangat tiap kali mendengar upaya pencegahan DBD.

Mari lakukan 3M Plus di rumah dan lingkungan sekitar untuk mencegah penyebaran DBD (dok.pribadi)

Monday 20 June 2016

Let's Make Peace During Ramadan

Ramadan is a holy month for all muslim around the world. It is a very special month, when all muslim fasting during the day and have tarawih prayer after isya. I always love the ambience Ramadan could bring, it feels peaceful.

However nowadays, I hardly feel those peaceful feeling again in Ramadan. Why? Because I notice and read so many controversy during Ramadan.

Start making peace at home with your family (dok.pribadi)

Sunday 19 June 2016

Lactacyd Baby Meringankan Rasa Gatal di Kulit Saat Anak Terkena Flu Singapura

"Bu, anaknya harus dimandikan ya. Pakai Lactacyd baby yang warna biru," kata seorang dokter pada saya malam itu.

"Iya dok, ada di rumah. Tapi saya dengar anak-anak yang terkena flu singapura, tidak boleh dimandikan apalagi pakai sabun," jawab saya lagi. Kakak saya kemarin memang menelepon dan memberitahukan hal itu dari temannya.

"Wah salah itu bu, justru saat flu Singapura kulit harus dijaga tetap bersih. Tapi, jangan pakai sabun biasa," terang dokter lagi sambil menuliskan resep obat lain. Nyatanya Lactacyd Baby dengan PH 3-4 sangat tepat untuk flu singapura yang dialami anak-anak saya.

Sandya dengan Lactacyd Baby yang bantu meredakan gatal saat flu singapura (dok.pribadi)


Wednesday 15 June 2016

Ini Cara Samsung Galaxy Tab A Menjadi Perekat Hubungan Keluarga Saya

Selama ini gadget seringkali disalahkan sebagai penghambat hubungan sosialisasi hingga membuat penggunanya tampak lebih senang menyendiri. Tidak dapat dipungkiri, hal itu bisa saja terjadi. Namun, bukan tidak mungkin gadget justru dapat menarik perhatian dan mendekatkan hubungan antara anggota keluarga. Demikian yang saya alami ketika menggunakan Samsung Galaxy Tab A bersama keluarga di rumah sekitar dua minggu. Mau tahu kisahnya? Sini yuk

Senyum Kakak Aylaa dan Sandya manis kan (dok.pribadi)



Wednesday 8 June 2016

4+2 Keunggulan Samsung Galaxy Tab A, Paling Pas untuk Keluarga

Saya termasuk salah seorang seorang ibu yang tidak mau sembarangan memberikan gadget pada anak-anak. Sedapat mungkin saya mengulik dulu gadget yang akan digunakan ataupun apa yang mungkin akan mereka lakukan dengan gadget tersebut. Beruntung, saya termasuk blogger yang dapat mengenal dan mengetahui Samsung Galaxy Tab A dengan 4 keunggulan ditambah 2 fitur yang disempurnakan yang sangat tepat untuk keluarga saya.


Samsung Galaxy Tab A dengan berbagai keunggulan untuk penggunanya (dok.pribadi)



Monday 6 June 2016

Merawat Kulit Sensitif Bayi dengan Lactacyd Baby

Kulit bayi kemerahan, biang keringat atau gangguan lain, pernah dialami oleh kedua anak saya. Memang keluarga saya dan suami memiliki keturunan gangguan alergi. Seingat saya, alergi kulit saya pernah sangat parah ketika saya memasuki masa remaja, demikian juga kakak saya. Itu sebabnya saat anak saya menampakkan gejala alergi kulit, saya tidak terlalu kaget. Saya jadi rajin mencari solusi yang paling mudah sekaligus aman. Kabar gembiranya, saya berhasil menemukannya.

Lactacyd Baby dengan kandungan susu yang teruji klinis aman untuk kulit bayi (dok.pribadi)


Thursday 2 June 2016

Merayakan Hari Keluarga Bersama Samsung Galaxy Tab A, Juara!


Untuk ibu pekerja seperti saya, akhir pekan yang hanya dua hari itu rasanya tidak ingin memiliki kegiatan tanpa anak-anak. Wajar saja, selama lima hari kerja, waktu saya sangat terbatas dengan mereka. Itu sebabnya saat mendapatkan undangan Blogger's Gathering yang dapat membawa anak-anak serta, saya senang sekali. Apalagi undangan dari Samsung kali ini dijamin menarik anak-anak dan dilakukan tanggal 29 Mei yang dirayakan sebagai Hari Keluarga Nasional, pas banget kan.

Hari Keluarga tahun ini jadi istimewa deh (dok.pribadi)



Tuesday 31 May 2016

Pengalaman Menggunakan Aplikasi Blue Bird, Terkesan Pelayanan dan Tarifnya

Bepergian pada akhir pekan dengan anak-anak, bagaikan hal wajib. Apalagi sebagai blogger, seringkali saya menghadiri acara Sabtu atau Minggu yang boleh mengajak anak ikut serta. Namun akhir pekan lalu, suami tidak bisa mengantar padahal janji sudah dibuat. Baiklah, saya mulai mencari-cari alat transportasi dengan aplikasi online. Apa ya yang akan saya pilih?

Saya dan anak-anak merasa nyaman selama diperjalanan (dok.pribadi)


Tuesday 24 May 2016

Blogger vs Jurnalis, Berbeda Identitas namun Sejalan Menyebarkan Informasi

"Survei membuktikan, lebih banyak mantan wartawan jadi blogger dibandingkan mantan blogger jadi wartawan," kata Mas Anjari dari Kementrian Kesehatan. Celetukan itu pun spontan disambut dengan tawa dari para blogger.

Saat itu saya bersama rekan blogger dan jurnalis media nasional, sedang berjalan menuju perahu yang akan mengarah ke Pulau Belakang Padang, Batam, dalam rangka Press Tour yang diadakan Kementrian Kesehatan pada bulan April lalu.

Saya pun ikut tertawa sekaligus tersentil dengan celetukan tersebut. Kebetulan memang saya dulu pernah menjadi wartawan atau reporter atau jurnalis, atau apalah sebutan untuk pekerja media. Hingga akhirnya saya menjadi seorang blogger seperti saat ini.

Nama blogger yang tersanding dengan nama rekan jurnalis dan nama media (dok.pribadi)


Friday 20 May 2016

Menemukan Asa dan Semangat Kartini dari Para Wanita Pengabdi Nusantara Sehat

Bulan April selalu diwarnai oleh peringatan Hari Kartini sebagai tokoh emansipasi wanita di berbagai daerah di tanah air. Namun, tanggal 21 April 2016 lalu, Hari Kartini bermakna lebih dalam untuk saya saat mengikuti Press Tour yang dilakukan Kementrian Kesehatan di Batam. Tepat satu hari setelahnya, saya menemukan asa dan semangat Kartini disana.


Tiga sosok Kartini muda dari tim Nusantara Sehat di Belakang Padang (dok foto FB Yuli)


Tuesday 10 May 2016

Duhai Gemuruh Serupa Rintik

Resah itu hinggap, acuh pada pemilik rasa.
Hanya ingin bersemayam disana.
Jera pun tak dirasa.
Merasuk, merajuk hingga relung terdalam.

Purnama telah ratusan kali terlampaui.
Puluhan masa luruh, menyisih.
Jelaga kikis tanpa bisa terbilang.


Duhai,
Gemuruh itu serupa rintik yang sedianya meluruh.
Pun tak kunjung usang, lesap, lusuh, hanyut, binasa, dilahap sang waktu.
Menitis diantara lekuk hati.
Menyirat dan bertakhta sepanjang hayat.

Jakarta, 10 Mei 2016

Monday 9 May 2016

Kakak Masuk Masa Praremaja, Tas Princess Tidak Lagi Jadi Pilihan

Saat hendak pulang dari bermain di salah satu lokasi permainan di mall dekat rumah, suami baru ingat janji kami membelikan tas sekolah untuk kakak Aylaa. Lalu kami pun menuju salah satu toko tas yang memang sudah jadi incaran saya beberapa bulan kemarin :D

Saya    : Kak, mau tas warna apa? (Mata jelalatan ke tas berbagai warna bergambar princess). Yang warna ungu itu bagus, ada rendanya kak.
Aylaa  : Hmmmmm....
Saya   : Gak suka ya, warna lain kalo gitu?
Aylaa  :  Kalo yang gak pake gambar gimana bu, ada gak?
Saya   :  Haaah masa sih? Maksudnya gimana? (Ibu kaget bin lebay, meski gak sampe melotot ala2 sinetron)
Aylaa   : Iya, yang polos atau motif biasa aja bu. Temen2 di sekolah juga gitu sekarang tasnya.
Saya    : Oh gitu ya. (Terus teriak ke Ayahnya, "Yaaaah anaknya udah gak mau pake tas princess!")

Kakak yang mulai masuk praremaja, sudah mulai hilang lemak bayinya (dok.pribadi)


Saturday 7 May 2016

Cara Mengoptimalkan Daya Tahan Tubuh dan Otak, Agar Kecerdasan Anak Maksimal

Seorang keponakan saya sering bolak-balik rumah sakit untuk diperiksa karena pilek. Hingga akhirnya dokter menyatakan dia memiliki alergi. Keponakan yang lain, sejak kecil harus mengonsumsi susu khusus karena alergi susu sapi. Saya pribadi pernah disebut mengalami bronkitis yang dipicu alergi serta mengalami gatal-gatal karena alergi pada masa sekolah dasar. Itu sebabnya alergi menjadi perhatian saya.

Alergi sebenarnya adalah gangguan daya tubuh pada anak, yang menyebabkan tubuh bereaksi belebihan terhadap paparan, yang tidak terjadi pada tubuh yang normal. Ada berbagai pemicu alergi, seperti yang dialami keluarga saya. Ada alergi pada elemen udara, misalnya sebuk sari, jamur, bulu binatang atau tungau debu rumah. Gejala alergi ini bisa berupa gatal, diare, nyeri perut, sariawan, migren, batuk, pilek atau sesak yang kambuhan. Nah rupanya alergi ini merupakkan gangguan daya tahan tubuh anak. Tapi, apa bisa dicegah atau diatasi ya?

Kegiatan favorit anak2 saya ke taman, sbg cara efektif untuk menstimulasi otak dan daya tahan tubuh (dok.pribadi)


Tuesday 3 May 2016

Bagaimana Jika Jatuh Cinta Lagi Setelah Menikah?

"Rin, pernah ngalamin gak jatuh cinta lagi setelah nikah?" Sebuah pertanyaan yang bikin saya kaget diajukan seorang teman baru-baru ini. Pertanyaan tersebut membuat saya gelagapan. Apalagi ketika disusul pertanyaan, "Suamimu kira-kira pernah jatuh cinta lagi gak?

Dua pertanyaan mendadak itu membuat saya berpikir sebelum menjawab. Hmmmmm....


Jatuh cinta lagi setelah menikah (dok.pribadi) 


Thursday 28 April 2016

Berkenalan dengan Petugas KKP Batam, Salah Satu Garda Pelindung Negara dari Penyakit Menular

Jujur saja, saya salah satu orang yang paling bete kalau sedang berada di bandara, terutama menuju ke luar negeri. Yang sering saya temui adalah petugas-petugas yang jarang sekali ramah. Kalau sudah begitu, saya ingat kalimat suami saya, "Sabar, mungkin memang begitu tugas mereka".

Tapi, beberapa hari lalu saya semakin memahami pentingnya keseriusan saat bertugas dari para petugas di perbatasan. Terutama ketika saya kemarin bersama rekan-rekan blogger dan jurnalis mengikuti acara yang diadakan Kementrian Kesehatan RI (Kemenkes RI) dalam rangka “Kunjungan Lapangan Tematik Media Massa Tahun 2016”.

Setelah mendarat di Bandara Hang Nadim, Batam kami menyempatkan diri untuk singgah dan berbincang dengan petugas dari Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Batam di bandara tersebut. Ternyata tugas mereka tidak bisa dianggap ringan. Kenapa?

Selamat datang di KKP Bandara Hang Nadim, Batam (dok.pribadi)


Wednesday 27 April 2016

Jangan Remehkan Dehidrasi pada Anak, Akibatnya Bisa Fatal

Salah satu yang saya khawatirkan pada anak saat demam, diare atau muntah2 adalah dehidrasi alias kekurangan cairan. Bukan apa-apa, saya pernah mendengar banyak kasus yang tidak tertolong karena dehidrasi. Bahkan, ipar dari saudara sepupu saya ada yang meninggal karena dehidrasi akibat diare. Itu sebabnya saya tidak pernah menganggap enteng dehidrasi.

Saat anak saya demam, maka asupan minum tiap 15-20 menit sekali berusaha saya berikan. Minuman apa saja yang dia mau. Saya pernah membawa anak saya yang bolak balik diare ke UGD rumah sakit dan hanya diberikan tambahan cairan melalui infus beberapa jam, kemudian pulang dan dirawat di rumah.

Tapi mengapa dehidrasi pada anak bisa jauh lebih berbahaya?

Aylaa selalu saya ingatkan minum air putih sebelum berangkat sekolah dan selama di sekolah (dok.pribadi)


Tuesday 26 April 2016

Tim Nusantara Sehat, Antara Janji dan Bakti untuk Masyarakat di Pulau Terluar

Sinar matahari yang terik dan udara cerah seakan menyambut kami saat akan menaiki perahu pompong dari pelabuhan Sekupang, Batam menuju Belakang Padang yaitu pulau yang berbatasan dengan Singapura. Dua perahu pompong disewa untuk mengangkut saya dan rombongan yang berjumlah 60 orang.

"Nenek moyangku seorang pelaut. Gemar mengarung luas samudra. Menerjang ombak tiada takut. Menempuh badai sudah biasa." Terdengar sayup-sayup nyanyian dari sebagian rombongan. Tentunya saya pun ikut bernyanyi serta menikmati aroma laut dan sesekali menepis percik air, sambil tidak sabar bertemu dengan Tim Nusantara Sehat.

Tim Nusantara Sehat (dok.pibadi)

Tuesday 5 April 2016

Karena Saya dan Masyarakat Perlu Tahu dan Dukung Tim Nusantara Sehat

Suatu hari saya membaca di media sosial tentang seorang bidan yang tengah hamil tua meninggal dunia, setelah membantu dua persalinan. Meski kemudian setelah dikonfirmasi, Puskesmas tempat bidan itu bekerja di kawasan perkotaan, namun dia memang satu bulan sekali ditugaskan ke dusun dengan kondisi jalan yang sulit. Membaca berita tersebut saya semakin sadar betapa sulitnya memperoleh pelayanan kesehatan bagi saudara-saudara yang berada di pelosok desa. Itu sebabnya saat mendengar dibentuknya Tim Nusantara Sehat, saya sangat penasaran. Bagaimana Tim Nusantara Sehat bisa membantu masyarakat?

Tim Nusantara Sehat (Mediakom)

Thursday 31 March 2016

Cara Mudah Belanja Aman Pakai MyCOD dari MyJNE

Apa yang membuat saya sering berbunga-bunga saat malam pulang kantor? Apalagi kalau bukan kiriman belanja online yang diantar pak kurir pada waktu siang atau sore hari ke rumah. Hehe rasanya penat dan capek langsung hilang deh. Selama ini, jika ada pilihan kurir untuk mengantar ke rumah, saya sering pilih JNE, karena selama ini Alhamdulillah saya tidak pernah kecewa dengan pelayanannya. Rupanya, sekarang ada aplikasi JNE yaitu MyJNE yang bisa bikin pengalaman belanja lebih mudah dan aman.

Asiik MyJNE di handphone sudah diaktivasi. Logonya saya udah kenal banget rasanya. 


Sunday 27 March 2016

Stimulasi Tepat Akan Mendukung Nutrisi, Sehingga Anak Tumbuh Sehat dan Cerdas

Memiliki anak-anak yang sehat dan cerdas, tentu menjadi impian seluruh orangtua. Untuk mencapai itu, bukan hanya sekedar asupan nutrisi anak yang harus diperhatikan, namun juga stimulasi yang tepat untuk mengoptimalkan pertumbuhan dan perkembangan otak anak. Yang tidak kalah penting diketahui, stimulasi anak bisa dimulai sejak dini. Tapi, sebenarnya bagaimana sih stimulasi yang tepat untuk anak?

Kakak Aylaa dan adik Sandya paling senang ke tempat bermain yang luas (dok.pribadi)


Friday 25 March 2016

Drama dan Para Wanita Diantara Baku Hantam Film Batman v Superman

Siang sekitar jam 1 hari Rabu, 23 April 2015, saya sudah sibuk meminta tolong Office boy alias OB di kantor untuk membelikan tiket. Tapi si OB ini bukan OB biasa, dia anak kuliahan loh. Jadi jarang sekali kesalahan yang dilakukan tiap kali saya meminta tolong. Soal OB dengan pemikiran keren itu saya bahas lain kali deh. Intinya, saat itu saya memintanya membelikan tiket film premier Batman v Superman : Dawn of Justice. Apakah karena saya benar-benar ingin nonton? Hmmmm...sebenarnya sih karena diminta suami hehehe :D

Batman v Superman (Screenshot from official trailer on youtube)


Friday 18 March 2016

Ibu Kembali Bekerja di Kantor Sebaiknya Mempersiapkan 4 Hal Ini

Saat ini setelah menyelesaikan pendidikan, banyak wanita yang memilih untuk bekerja di kantor. Menikah, memiliki anak dan berbagai urusan keluarga lain, terkadang harus membuat berhenti bekerja di kantor. Saya pernah mengalami hal tersebut dan jujur saja untuk kembali bekerja setelah 4 tahun di rumah dan sesekali bekerja freelance, bukanlah hal yang mudah. Ada beberapa tips yang bisa membuat proses ini lebih lancar.

Kerja ditemani dengan vitamin andalan saya (dok.pribadi)

Tuesday 15 March 2016

Manfaat Senyum dan Tertawa untuk Kesehatan Ada Banyak Lho

If you don't have a smile, I give you one of mine ~ unknown

Berikut kutipan yang saya berikan saat posting di salah satu akun media sosial yang saya miliki, bersama dengan foto boneka kertas milik anak saya. Senangnya melihat senyuman si boneka itu, dengan mata besar yang berbinar dan lekuk senyum di bibir.

Tapi apa sih sebenarnya manfaat senyum dan seberapa besar pengaruhnya terhadap kesehatan? Saya pun banyak mencaritahu di beberapa situs web kesehatan yang kredibel. Ternyataaa...

Si boneka kertas yang bisa membuat saya dan anak-anak di rumah tersenyum (dok.pribadi)

Monday 7 March 2016

Belanja Produk CNI Online Kini Semakin Mudah dan Mengenal Sosok Dibalik Itu

Sebagai seorang pekeja kantoran, otomatis hampir seharian saya tidak punya banyak waktu untuk berjalan-jalan. Namun, beruntunglah saya termasuk pekerja kantoran di zaman internet dengan segala kemudahan. Tidak hanya dapat memenuhi kebutuhan saya, baru-baru ini saya mengalami kemudahan berbelanja online sekaligus membantu teman.

Lenny dan Sany, teman sekaligus pengguna produk CNI yang senang dapat produk andalan (dok.pribadi)



Sunday 6 March 2016

Mengambil Manfaat Anak Melakukan Tugas Rumah Tangga, Bonus Dapur Bersih

Jika saya membandingkan saat saya masih kecil dulu dengan anak-anak zaman sekarang pada umumnya, ada satu pembeda yang sering saya lihat. Dulu saat saya kecil, melihat anak-anak mengerjakan segala keperluan sendiri bahkan membantu tugas rumah merupakan hal biasa. Namun, saat ini saya lebih banyak melihat anak-anak yang setiap keperluannya dibantu oleh pengasuh atau asisten rumah tangga.

Jujur saja, ternyata menerapkan apa yang dilakukan orangtua saya dulu pada anak-anaknya tidaklah mudah. Anak sulung saya, Aylaa, yang kini berusia 9 tahun masih saja kesulitan untuk benar-benar mandiri menyiapkan segala sesuatu keperluannya. Seringkali ia masih membutuhkan bantuan.

Salah satu trik yang kemudian saya terapkan adalah memanfaatkan keingintahuannya. Kebetulan setiap kali saya ke dapur, dia seringkali mengikuti sambil bertanya-tanya ini dan itu. Tak ingin kehilangan kesempatan, maka saya manfaatkan momen mengajaknya ke sana untuk memperkenalkan berbagai tugas rumah tangga yang ada di dapur. Sssttt..biasanya sih adeknya juga akan ikut-ikutan karena tidak mau kalah.

Anak-anak ibu rajin membantu cuci piring ya. Terimakasih sayang. (dok.pribadi)


Monday 8 February 2016

Tips Meredakan Kram Kaki Saat Tidur Malam

Pernah mengalami kram kaki saat tidur malam? Saya pernah. Meski tidak terlalu sering, tapi kram kaki bisa sangat mengganggu. Bisa membuat terjaga dari tidur, bahkan jadi sulit kembali tidur, seperti yang saya alami.

Menurut situs web kesehatan terkemuka, kram kaki bisa terjadi pada siapa saja, tanpa alasan tertentu. Namun, beberapa kondisi seperti kehamilan, kedinginan, berdiri atau duduk terlalu lama, dehidrasi, setelah berolahraga, kekurangan mineral, dan konsumsi obat-obatan tertentu, bisa mempertinggi kemungkinan kram kaki saat tidur malam.

Kram kaki saat tidur malam bisa menyerang siapa saja (dok.pribadi)


Friday 29 January 2016

4 Gaya Busana yang Membuat Tubuh Langsing

Ingin tampil cantik merupakan hal alami dari wanita. Tidak hanya yang kurus, tapi juga termasuk yang memiliki berat badan berlebih. Jangan khawatir, masih banyak jalan menuju Roma. Hehe artinya ada kok gaya busana yang bisa membuat tubuh tampak langsing.

Penasaran? Yuk sini cari tahu sama-sama.

Shift dress yang digunakan teman saya ini beraksen kancing dan ban pinggang, sehingga tubuh  tampak langsing (dok.pribadi)

Monday 25 January 2016

Fitur Kids Center Menjadikan Acer Liquid Z320 Sebagai Ponsel Aman untuk Anak

Gadget or no gadget untuk anak? Sepertinya ini akan menjadi perdebatan sepanjang masa dari kubu kontra dan pro. Memang perlu diakui, gadget termasuk telepon seluler (ponsel) untuk anak, bagaikan dua sisi mata uang. Ada keuntungan dan juga risiko kerugiannya.

Beberapa ahli, sebagaimana saya kutip dari situs web parenting terkemuka, mengungkap beberapa risiko dari gadget terhadap anak. Seperti obesitas, kesulitan memusatkan perhatikan dan bersosialisasi, kurang berimajinasi, lebih agresif hingga rendahnya nilai akademik.

Disisi lain, gadget bermanfaat membuat proses belajar menyenangkan, membantu bereksplorasi dan mencari solusi permasalahan. Studi yang dilakukan terhadap anak usia pra-sekolah yang diberikan tontonan edukasi dengan jumlah terbatas, lebih banyak kemajuan pembelajaran, membaca lebih banyak buku dan meraih nilai akademik yang lebih tinggi.

Tapi jangan bingung ya. Kini sudah ada fitur pendukung ponsel yang dapat meminimalisir risiko, agar si kecil dapat meraih manfaat maksimal dari ponsel.

Paling seru bertiga kalau memainkan game baru (dok.pribadi)

Thursday 21 January 2016

Jejak Rindu Ini Di Sudut Tak Berujung

(dok.pribadi)
Jika hari ini, dirayakan sebagai hari pertama dirimu menatap cahaya mata ibunda,
tak bolehkah aku mengucap apapun itu untuk kebahagiaanmu.

Kala bulan-bulan yang akan datang, tak lagi ada bayang dirimu dalam mimpi,
tak dapatkah kurentang sebait doa untuk keselamatanmu.

Tatkala tahun berganti tahun, dan hanya sekerjap yang tersisa,
izinkan aku menambatkan jejak rindu ini di sudut tak berujung.

Jakarta, 21 Januari 2016

"Puisi ini diikutsertakan dalam "Giveaway: Puisikan Rindumu


Monday 18 January 2016

Menikmati Episode Hujan, Mengarungi Samudra Kata Sarat Makna

Buku berjudul "Episode Hujan" ini menjadi sangat istimewa bagi saya, karena saya mengenal penulisnya. Sekilas saya mengetahui naskah ini. Yang setia menunggu penerbit yang tepat untuknya. Kesabaran itu akhirnya berbuah manis. Izinkan saya mengucapkan selamat untuk sang penulis, Lucia Priandarini.

Ia adalah sosok mungil berwajah manis, yang saya sapa Rini. Duduk disamping saya dalam kurun waktu beberapa bulan di kantor. Hingga akhirnya ia memutuskan untuk kembali ke tanah kelahirannya di Malang. Namun, waktu tersebut cukup untuk saya mengenal pemikiran dan kegelisahannya. Dua modal penting yang sangat dibutuhkan seorang penulis. Tak heran, ketika Episode Hujan diterbitkan, saya termasuk yang segera memesan buku ini.

Episode Hujan yang sarat kalimat segar dan inspiratif (dok.pribadi)


Tuesday 12 January 2016

Berbagi Inspirasi dengan Design Kaos Custom di Utees.me

Suatu hari saya melihat salah seorang teman dari komunitas orangtua anak-anak dengan penyakit jantung bawaan (PJB), membuat kaos custom dengan gambar bayinya. Kebetulan sang bayi harus dirawat di ruang khusus yang tidak dapat ditemani orangtua. Ia mengatakan hal itu dapat membuatnya bisa merasa dekat dengan bayinya :'( Saya hanya termangu alias manggut-manggut saat itu.

Lalu di dinding Facebook saya beberapa waktu lalu, seorang teman menunjukkan link menuju https://utees.me/ yang menggugah rasa penasaran saya. Ooooh ini rupanya, website yang memungkinkan kita untuk design kaos sekaligus print kaos. Saya jadi merasa salah satu orang kudet alias kurang update kalo begini. Tak lagi ingin disebut kudet, saya pun langsung daftar dan membuat akun disana.

Pesan kaos custom di Uteesme, cepet banget sampenya. Beneran deh! (dok.pribadi) 

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...